Mengenal Apa Itu Bioetanol, Pengganti BBM Masa Depan yang Ramah Lingkungan

Bioetanol, Biodiesel dan Biogas

Anda perlu mengenal apa itu Bioetanol, pengganti BBM masa depan karena suatu saat Anda akan membutuhkan bahan bakar ini. Di negara empat musim bahan bakar ini sering digunakan untuk sumber api yang lebih mudah diperoleh dan diperbarui terutama untuk digunakan pada perapian. 

Bahan bakar yang saat ini sering digunakan masih memiliki kekurangan yakni tidak cukup ramah untuk lingkungan. Asap atau polusi yang dihasilkannya mengandung berbagai zat yang akan merugikan lingkungan di sekitarnya. Berkat kemajuan teknologi kini sudah ditemukan jenis bahan bakar yang cukup ramah untuk lingkungan yaitu Bioetanol (ref: https://www.wameta.id/).

Pengertian 

mengenal energi terbarukan bioetanol diodiesel dan biogas
mengenal energi terbarukan bioetanol diodiesel dan biogas

Bahan bakar ini dapat diartikan sebagai Etanol atau alkohol yang diperoleh secara khusus dari proses fermentasi sari pati tanaman. Tidak semua Etanol dapat disebut sebagai Bioetanol karena sumber pembuatannya tidak dianggap terbarukan. 

Secara kimiawi Bioetanol memang identik dengan etanol yang ditunjukkan dengan formula C2H6O dan C2H5OH. Istilah Bioetanol digunakan untuk pemasaran produk yang tidak menimbulkan bahaya langsung terhadap lingkungan. Meskipun baru digunakan di beberapa negara maju Anda tetap perlu mengenal apa itu Bioetanol, pengganti BBM masa depan. 

Hal ini dapat ditimbulkan oleh pembakaran dan penggunaan gas alam yang bisa berasal dari fermentasi tebu, sorghum manis, switchgrass, biji-bijian hingga limbah pertanian. Nantinya hasil fermentasi ini bisa digunakan sebagai pengganti bensin untuk bahan bakar kendaraan bermotor. 

Manfaat

Di beberapa negara maju bahan bakar ini sudah mulai digunakan karena memiliki sejumlah manfaat dan keunggulan jika dibandingkan bahan bakar konvensional. Karena terbuat dari sumber daya yang terbarukan maka ketersediaannya bisa lebih banyak dan tidak terbatas. 

Disebut ramah lingkungan karena Bioetanol ini memang bisa mengurangi emisi gas rumah kaca yang sering ditimbulkan oleh bahan bakar konvensional. Itulah mengapa sebagai warga negara Indonesia Anda perlu mengenal apa itu Bioetanol, pengganti BBM masa depan. Dengan mempelajarinya suatu saat Indonesia juga bisa mengurangi emisi gas rumah kaca sebagaimana disampaikan pula tim energi dari Jambinow.com.

Manfaat lainnya yang bisa Anda peroleh dengan pencampuran Bioetanol dan bensin maka bisa membantu memperpanjang pasokan minyak dunia. Nantinya keamanan bahan bakar bisa lebih baik dan ketergantungan terhadap negara-negara penghasil minyak bisa dikurangi. 

Emisi Bioetanol 

Pada dasarnya setiap pembakaran yang dihasilkan oleh jenis bahan bakar apapun tetap menghasilkan emisi yang membahayakan atmosfer bumi. Akan tetapi pembakaran etanol yang ada pada Bioetanol memiliki emisi jauh lebih sedikit dibandingkan bensin atau batubara. Hal inilah yang membuat bahan bakar ini bersifat lebih ramah lingkungan dan dapat dijadikan bahan bakar alternatif terutama bagi masa depan. 

Dari Penjelasan diatas sudah tentu masyarakat Indonesia perlu mengenal apa itu Bioetanol pengganti BBM masa depan. Bahan bakar ini memang terlihat cukup rumit untuk dapat diperoleh. Namun dilihat dari keunggulan dan manfaatnya tentu akan lebih baik bagi masyarakat serta ramah bagi lingkungan di sekitar Anda untuk saat ini maupun bagi masa depan. 

Related articles:

Just a mediocre person, sering berjalan mengikuti arus. Menggunakan nama pena Haris Marsya dan aktif menulis di blog ini.